

Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia 2021
Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia adalah kampanye kesadaran akan kesehatan gigi dan mulut yang dirayakan pada tanggal 20 Maret.
Tahun ini, untuk memahami kebiasaan dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut yang terdampak karena pandemi, Pepsodent menjalankan riset sebuah riset global. Kami berbicara dengan hampir 7,000 konsumen dari delapan negara dan 15 dokter gigi dari tiga negara.
Yang kami temukan
Masyarakat kembali fokus terhadap kesehatan dan kesejahteraan selama pandemi.
Namun, hal ini tidak tercermin dalam kebiasaan merawat kesehatan gigi dan mulut. Secara global kebiasaan anak menyikat gigi dua kali sehari menurun hingga 11% jika dibandingkan survei 2018

Orang tua mengakui mengakui bahwa mereka kini menjadi lebih santai dalam memonitor rutinitas perawatan kesehatan gigi dan mulut, meskipun banyak yang mengalami permasalahan gigi dan mulut.


Anak akan meniru apapun yang dilakukan orang tuanya. Anak berpotensi melewatkan waktu menyikat gigi ketika orang tua mereka melewatkannya. Hal ini secara tidak langsung akan mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut mereka.

Mengapa kesehatan gigi dan mulut penting? Berdasarkan hasil riset global kami di 2018, kami menemukan bahwa dampak kesehatan gigi dan mulut yang buruk melebihi dari aspek kebersihan saja, hal ini juga berdampak kepada rasa percaya diri anak, performa anak di sekolah, dan kemampuannya untuk bersosialisasi.
Pelajari tentang kebiasaan merawat kesehatan gigi dan mulut selama Pandemi Covid-19. Klik tautan berikut untuk mengunduh infografis (PDF - 94kb) dan lembar fakta (PDF - 1.9mb) selengkapnya.
Sekarang adalah waktu yang sangat tepat untuk mulai meningkatkan kebiasan baik merawat kesehatan gigi dan mulut secara rutin untuk keluarga.
Memperkenalkan #SikatGigiSekarang
Tentang Kampanye Kami
Pada saat ini, di mana kunjungan dokter gigi mungkin masih tidak memungkinkan untuk sebagian orang, langkah kecil menyikat gigi pagi dan malam akan sangat membantu. Dalam rangka Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia, melalui kampanye #SikatGigiSekarang, kami mengajak orang tua untuk menyikat gigi pagi dan malam bersama anak-anak untuk menciptakan kebiasaan baik dalam rutinitas perawatan gigi dan mulut.
Anak meniru apa yang Anda lakukan. Mari berikan contoh yang baik dan ciptakan kebisaan baik menyikat gigi pagi dan malam bersama keluarga. Sekarang adalah waktu yang semourna untuk memulai kebiasaan baik ini.
Simak video di bawah ini, mari #SikatGigiSekarang
Materi Edukasi

Selama lebih dari 25 tahun, kami telah membagikan program 21 hari sikat gigi pagi dan malam melalui program sekolah Pepsodent. Melalui kerja sama dengan tenaga pengajar, kami membagikan cara yang menyenangkan dan interaktif untuk Anak belajar tentang kesehatan gigi dan mulut.
Pelajari selengkapnya tentang cara kami bantu meningkatkan kebiasaan baik merawat gigi dan mulut untuk komunitas.
